Yuk Intip Ciri-ciri Desain Kantor yang Membuat Kerja Tidak Produktif

Hasil gambar untuk gambar karyawan kurang produktif
Ketika kalian merasa tidak produktif pada saat bekerja mungkin ada beberapa faktor yang menyebabkannya, seperti faktor lingkungan dan pilihan desain ruang kerja. Ada beberapa kantor yang dirancang justru dapat menghambat produktivitas karyawan. Jika kalian merasa sulit untuk menyelesaikan pekerjaan di meja kerja, bisa saja itu dikarenakan kesalahan desain kantor yang membuat kalian tidak bisa fokus dalam bekerja.
Hasil gambar untuk gambar desain kantor kurang produktif 
Berikut ada lima faktor yang mungkin saja terjadi pada kantor dan membuat kalian tidak produktif.

1. Udara Pengap

Jika kalian bekerja di dalam sebuah kantor (bukan pekerja lapangan) tentu saja sebagian besar waktu kalian dihabiskan di dalam ruangan. Udara yang ada di dalam kantor dapat mempengaruhi fungsi kognitif kalian, guys. Kalian sudah pasti bisa membayangkan bagaimana di dalam ruangan yang pengap? Yap! pasti sangat tidak nyaman rasanya. Kalian pasti rasanya ingin membawa lebih banyak udara segar ke dalam ruangan, atau berharap memiliki sistem ventilasi yang baik. Kedua pilihan itu sangat tepat karena bisa sangat berpengaruh terhadap kinerja karyawan yang lebih baik.

2. Pencahayaan Buruk

Ruangan yang dekat dengan sinar matahari alami memang memiliki keuntungan dan kerugian. Pada siang hari kalian mungkin bisa saja merasakan silau. Namun, pada dasarnya para karyawan membutuhkan pencahayaan alami untuk meningkatkan kinerjanya.
Maka kita pasti tidak heran dengan adanya kekurangan sinar matahari alami dapat membuat kalian sebagai karyawan menjadi korbannya, seperti kelelahan mata dan sakit kepala.

3. Rekan Kerja Bersampingan

Penelitian menunjukkan bahwa mood seseorang mudah menular. Bayangkan ketika partner kerja kalian memiliki mood yang buruk atau tidak stabil? Tentu itu akan berdampak buruk untuk kalian yang duduk bersampingan dengannya. Karena partner kerja kalian tersebut bisa memberikan dampak ke produktivitas kerja kalian. So, usahakan untuk memilih partner kerja memiliki mood yang stabil atau kalau bisa yang baik setiap harinya. 

4. Temperatur Ruangan

Tingkat ketahanan seseorang terhadap suhu ruangan berbeda-beda.  Jika kalian tipe orang yang tidak suka dengan suhu yang sangat dingin tetapi partner kerja kalian suka, tentu akan menjadi masalah untuk kalian karena tidak ada yang bisa dilakukan selain mengalah. Untuk menyiasatinya, sediakan minuman hangat di meja, gunakan jaket, atau pakaian tebal lainnya agar badan kalian tidak kedinginan.

5. Jauh dengan Pepohonan

Lingkungan yang memiliki pepohonan ternyata sangat berpengaruh terhadap kinerja karyawan di kantor. Mungkin kalian juga merasakan jika bekerja di lingkungan pengap tanpa adanya pepohonan di sekitar akan terasa lebih melelahkan dibandingkan jika ada pepohonan di sekitar kantormu. Jika memang kalian ingin sesuatu yang hijau, kalian bisa kok meletakan tanaman kecil di meja kerja.

Atau, opsi lainnya kalian bisa menaruh bunga di tempat kerja kalian. Yuk coba mampir ke  Toko Bunga Jakarta atau Karangan Bunga Papan Jakarta. Siapa tahu dengan membeli bunga dan meletakkannya di meja kerja kalian, kerja kalian bisa kembali produktif. Semangat untuk kalian yang bekerja! semoga artikel kali ini bermanfaat untuk kalian.

Comments

Popular Posts